Social Icons

Selasa, 03 April 2007

PKS Sleman dan Bandung Punya Ketua Umum Baru

Maryadi - detikNews - Senin, 24/04/2006 07:05 WIB

Jakarta - DPD PKS Kabupaten Sleman dan Kabupaten Bandung telah melaksanakan musyawarah daerah. Kedua DPD itu kini memiliki ketua umum baru.

Hasil akhir sidang paripurna Musyda I PKS Kabupaten Sleman di Gedung MMTC Yogyakarta terpilih Syafriel Haeba sebagai ketua DPD PKS Sleman periode 2006-2009. Syafriel terpilih setelah melalui fit and proper test yang terbuka untuk diikuti oleh masyarakat umum.

DPD PKS Sleman dalam siaran persnya yang diterima detikcom, Senin (24/4/2006) menyebutkan, Syafriel dalam pemilihan yang diikuti oleh peserta penuh dan peserta peninjau mengumpulkan suara mayoritas. Syafriel mengumpulkan 39 suara, 15 suara untuk Cahyo Widodo dan 11 suara untuk Kusnanto.

DPD PKS lainnya yang melaksanakan Musda adalah PKS Kabupaten Bandung yang diselenggarakan di Balai Pelatihan Koperasi dan UKM (BALATKOP) Lembang. Hasil Musda telah memutuskan tiga sosok pemimpin PKS, yaitu Ustad Didik Agus Triwiyono sebagai ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD), Ustad Aam Salam Taufik sebagai ketua Dewan Syari'ah Daerah (DSD) dan Ustad Arief Setiansyah sebagai Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD).


Pemilihan ketua umum DPD PKS Kabupaten Bandung dilakukan dengan mengadakan memilihan umum internal yang bertujuan untuk memilih anggota Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) yang berjumlah 15 orang.

Pemilu Internal ini diikuti para ketua DPC se-Kabupaten Bandung dan kader PKS. Hasil dari pemilu internal ini kemudian dibawa ke Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Jawa Barat untuk dibahas dan penetapan anggota MPD terpilih.

Setelah itu dilanjutkan pada pelantikan anggota MPD di Kantor DPW PKS Jawa Barat dan langsung dilajutkan dengan sidang MPD untuk menentukan Ketua MPD, Ketua DSD dan 3 orang calon Ketua DPD.

Setelah sidang MPD berlangsung, disiapkan Musyawarah Daerah yang agendanya adalah penetapan ketua MPD dan ketua DPD terpilih. (mar/)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates